Rabu, 07 Juli 2010

Bandung

Pertama kali aku mengenal dan menginjakkan kaki di kota Bandung adalah sekitar tahun 1991 saat aku duduk di bangku kuliah akhir semester 6.
Tujuan aku ke Bandung adalah untuk menjalani Kerja Praktek di IPTN (Industri Pesawat Terbang Nusantara) milik pemerintah RI. Waktu itu aku ditugaskan untuk membantu salah Divisi yang ada di IPTN yang bernama Divisi PMTP (Pengembangan Metode dan Teknologi Pesawat).
Selama menjalani kerja praktek, aku tinggal tidak jauh dari lokasi IPTN. Cukup menyeberang pintu alternatif aku sudah sampai di tempat kos.
Kali kedua aku datang ke kota Bandung adalah saat aku harus menjalani tes akhir wawancara dengan manajemen Telkom, karena aku berhasil melewati tahapan-tahapan tes rekruitmen karyawan melalui pola ikatan dinas.
Saat itu sekitar tahun 1992 saat aku duduk di awal semester 8 masa kuliahku.
Setelah menyelesaikan kuliah, maka pada bulan Juli 1993 aku menginjakkan kakiku yang ketiga kalinya untuk mengikuti pendidikan dan pelatihan selama 3 bulan. 1 bulan di pusat pendidikan militer AD Cimahi dan 2 bulan di Geger Kalong.
Setelah itu aku ke Bandung untuk beberapa kegiatan seperti pelatihan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar